75 Orang PPD Se-Kabupaten Mappi Dilantik

Jumat, 17 Mei 2024 09:50:42 | By UB- 203
Pelantikan Anggota PPD Mappi/UB
Array

UPDATEBERITA.ID MAPPI – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mappi melaksanakan salah satu tahapan penting yaitu perekrutan dan pelantikan PPK atau PPD. Sebanyak 75 orang telah di terima dan di lantik sebagai Panitia Pemilihan Distrik Se- Kabupaten Mappi akan bertugas di 15 Distrik dan 164 Kampung, pelantikan berlangsung di Gedung Qhaidaouri Jl. Bawape, Jumat (17/5/2024).

Hadir dalam kesempatan itu Kapolres Mappi di wakili oleh Kabag Ops Polres Mappi, Dandim 1704 Mappi diwakili oleh Pasi Intel kodim 1704 Mappi,Sekertaris Kesbangpol Kabupaten Mappi, Tokoh Agama, Forkopimda di Kabupaten Mappi.

Ketua KPU Kabupaten Mappi Yati Enoch dalam sambutannya setelah pelantikan menyampaikan terima kasih dan selamat atas dilantiknya 75 Orang rekan rekan adalah Panitia Pemilihan Kecamatan atau Distrik, pembentukan badan penyelenggara PPD,PPS,KPPS sesuai tahapan pada tgl 17 April sampai dengan 5 November 2024 masa kerja 27 Mei – 27 Januari 2024

“Tugas kalian akan berat di butuhkan sinergitas,komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah distrik dan kampung setempat demi suksesnya agenda Pilkada nanti tanggal 27 November 2024 di Kabupaten Mappi,” jelasnya.

Salah satu tugas itu membantu KPU Provinsi dan Kabupaten dalam melakukan pemutahiran data pemilih, daftar pemilih sementara, dan daftar pemilih tetap, membantu KPU dalam menyelenggarakan pemilihan, melaksanakan semua tahapan penyelenggaraan pemilihan di tingkat distrik, melakukan rekapitulasi hasil penghitungan suara, dan mengumumkan hasil rekapitulasi.

Ketua KPU Kabupaten Mappi Yati Enoch juga menambahkan ” kalian segera membentuk sekertariat PPD agar dapat membantu tugas kalian yaitu menyiapkan sarana dan prasarana bantuan dan fasilitas dari pemerintah di Distrik, menyiapkan urusan tata usaha, pembiayaan, administrasi PPD dan pertanggungjawaban keuangan dan menyiapkan bukti kas pembiayaan pemilu.

Yati Enoch berpesan dan berharap hubungan kerja antara pemerintah distrik, sekertariat PPD, Ketua Dan Anggota PPD harus dijalin dengan baik karena sangat membantu suksesnya Pilkada di Kabupaten Mappi. Sukses Pemilu dan Pilkada 2024 perlu pengelolaan Badan Adhoc agar memberikan dukungan maksimal tiap tahapan. Pemilu Tahun 2024 merupakan agenda nasional dibutuhkan sinergitas seluruh entitas penyelenggara untuk Pilkada berintegritas.

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments