SANGGAR MANCINI GUNAKAN MOKAWA SEBAGAI WADAH MENCIPTAKAN GERAKAN-GERAKAN BARU

Sabtu, 16 Juli 2022 01:20:04 | By Update Berita
Array

UPDATEBERITA.ID-Merauke, Sanggar tari Mudicini berdiri tanggal 01 September 2005 diprakasai oleh 7 orang pemuda dan pemudi asal kabupaten Merauke, Rosa A. Balagaize, Ramos D. C. Belekubun, Monica Yatupapea, Sopia Ruben Balagaize, Rengky Dumgair, dan Alm. Andy Rumaropen. Kegiatan yang salama ini berpusat di sanggar Mudicini kini akan dipindahkan ke Monumen Kapsul Waktu (MOKAWA).
Alasan pengambilan tempat di Monumen Kapsul Waktu, menurut ketua sanggar Rosa A. Balagaize karena dianggap sebagai tempat yang luas untuk berlatih.
“Kami senang bisa mengambil bagian dalam kegiatan yang ada di Mokawa. Karena selama ini tempat ini masih tertutup dan belum bisa dipergunakan untuk umum,” Rosa kepada awak media beberapa waktu lalu, saat diwawancarai.
Selanjutnya ke depan Rosa menyampaikan akan bekerjasama dengan Capung Art Center untuk menjadikan Mokawa sebagai tempat berkumpul para seniman di kabupaten Merauke.
“Kami sangat senang dengan kesempatan yang diberikan kepada kami. Semoga kerjasama dengan para seniman lain bisa terjalin baik satu dengan yang lainnya dan juga tempat ini bisa memberikan kami inspirasi untuk menciptakan gerakan-gerakan yang baru”Jelasnya.
Harapan kepada Capung Art Center semoga bisa menjadikan Mokawa menjadi tempat perkumpulan para seniman jalanan.
“Kita sebagai seniman tentu punya harapan atas tempat ini. Dimana semua harapan dan keinginan anak-anak Indonesia ditempatkan bisa diramaikan dengan kegiatan-kegiatan para seniman”harapnya.
Pada kesempatan yang lain, Ketua Capung Art, Selsius Djunianto Naraha berterimakasih kepada sanggar Mudicini yang telah berpartisipasi dalam meramaikan kegiatan di Mokawa.
“Kami dari chapung Art Center telah diberikan tanggung jawab untuk mengelolah Mokawa oleh pemerintah daerah. Tentu tanggung jawab ini tidak hanya untuk kami dari Chapung Art Center saja. Tetapi semua seniman juga memiliki kesempatan untuk menggunakan Mokawa sebagai tempat berkreatifitas, dll”Jelasnya. Red.UB-002

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments